Komisariat IMM FKIP UMS


KOMISARIAT IKATAN MAHASISWA MUHAMMADIYAH
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA


            Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Selamat Datang Calon Guru Bangsa

            Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Komisariat FKIP merupakan salah satu organisasi kemahasiswaan yang bergerak pada ranah Keagamaan, Kemahasiswaan dan Kemasyarakatan. Bergerak dalam keagamaan kerana Dinul Islam adalah agama rahmatan lil’alamin untuk keselamatan dunia dan akhirat, bergerak dalam kemahasiswaan sesuai dengan status social kita sebagai agent of change, yang semua itu akan kembali pada kemasyarakatan.

            IMM juga memiliki tri kompetensi dasar yaitu Religiusitas, Intelektualitas dan Humanitas. Dalam mewujudkannya IMM Komisariat FKIP memiliki 9 bidang yang menjadi wadah dalam mengembangkan softskill, maupun minat dan bakat. Yang pertama yaitu Bidang Organisasi, Bidang Kader, Bidang Hikmah, Bidang Riset dan Pengembangan Keilmuan (RPK), Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (SPM), Bidang IMMawati, Bidang Tabligh dan Kajian Keislaman, Bidang Media dan Komunikasi (MedKom) serta Bidang Seni Budaya dan Olahraga (SBO). Lengkap kan?

            Oleh karenanya kegiatan dalam IMM Kom. FKIP sangat dekat dengan status kita sebagai mahasiswa diantaranya kegiatan kajian dan diskusi dalam bentuk Kajian Ayat dan Kajian HPTM, Sekolah Kader, Ruang IMMawati, Bedah Buku dan Bedah Pemikiran Tokoh. Disamping itu kegiatan yang asyik dan bermanfaat seperti Kemah Kader, IMM Adventure (IMMA) dianjurkan banget buat kalian ikuti. Dan kita juga belajar bermasyarakatan melalui Bina TPA di Masjid Az-Zaitun (Desa Tanuragan, Nilasari, Gonilan) dan Bakti Sosial, dan masih banyak lagi. Harapannya IMMawan dan IMMawati (panggilan khas untuk para kader) menjadi generasi penerus yang progress dan produktif serta membawa kemaslahatan umat menghadapi tantangan global.

            Tidak perlu khawatir, IPK menjadi jeblok karena organisasi faktanya organisasi memberikan poin plus dalam akademik kita. Buktikan saja!!

          Maka dari itu, niatkan dalam hati dengan Bismillah untuk bergabung bersama IMM Komisariat FKIP dalam belajar dan berjuang di jalan Allah SWT. Selamat dating di dunia yang penuh kenikmatan dalam meraih ilmu. Semoga berkah rahmat Ilahi melompahi perjuangan kita. Hidup Mahasiswa!!!

            Billahifisabililhaq. Fastabikulkhoirot.
            Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Share:

No comments:

Post a Comment

Popular

Labels

Recent Posts

Label Cloud

About (3) Agenda (14) Artikel (22) bidang hikmah (4) Bidang Immawati (1) Bidang Kader (2) bidang SPM (1) BTKK (5) buletin (2) Data Base (2) ekowir (1) galeri (5) Immawan (2) Immawati (9) Informasi (10) islam (2) Kajian (1) MAKALAH (2) muktamar48 (2) Opini (16) Organisasi (4) Profil (1) Puisi (4) Resensi (6) Review (1) struktur (2) Tabligh (2)

QOUTES

Tidak akan ada kebenaran yang muncul di kepala, bila hati kita miskin akan pemahaman terhadap ajaran agama Allah.
-KH.Ahmad Dahlan